-->
banner sagalapedia

23 Inspirasi Hadiah Ultah Untuk Pasangan Kamu

Pasangan kamu sebentar lagi ulang tahun ? bingung nyari hadiah yang tepat? yang lain juga sama qo, hehe.. Buat kamu yang masih bingung me...

banner sagalapedia
banner sagalapedia

12/26/2016

Sering Ingin Kencing di Malam Hari ? Waspadai Hal Ini

Dapat dikatakan normal jika terkadang kita terbangun di malam hari karena merasa ingin buang air kecil, terutama jika sebelum tidur anda minum air dalam jumlah yang cukup banyak.

Namun, yang akan terasa mengganggu waktu tidur anda adalah jika rasa ingin buang air kecil atau kencing tersebut anda rasakan berulang-ulang dalam satu malam.

Akibatnya, waktu tidur jadi berkurang, atau sulit untuk tidur kembali

Kenapa sebenarnya ada sebagian besar orang yang mengalami masalah sering terbangun di malam hari karena merasa ingin buang air kecil ?

Sering Kencing di Malam Hari

Sering Kencing di Malam Hari

Jika menurut pandangan medis, kebiasaan sering ingin kencing di malam hari tersebut dipengaruhi salah satunya oleh ukuran kandung kemih yang dimiliki oleh orang tersebut.

Ukuran kandung kemih pada setiap orang memang berbeda, dan pada mereka yang memiliki ukuran kandung kemih kecil, anda sangat mungkin untuk sering merasa ingin buang air kecil.

Namun bukan hanya disebabkan karena ukuran kandung kemih, ada penyebab lainnya dari masalah tersebut yang sebaiknya anda waspadai.

Karena telah ditemukan fakta jika berulang-ulangnya rasa ingin kencing juga bisa disebabkan karena adanya iritasi di kandung kemih yang sangat mungkin dipicu oleh banyak penyebab.

Salah satu kemungkinan penyebabnya adalah masalah pada punggung, dan kurang baiknya saraf di kandung kemih.

Selain 2 hal tersebut, kebiasaan sering buang air kecil di malam hari juga rentan dialami oleh perempuan lanjut usia, mereka yang secara rutin mengkonsumsi obat-obatan anti depresi, dan mereka yang sedang menjalani pengobatan ginjal.

Selain itu, perempuan yang sedang dalam masa kehamilan pun rentan mengalami masalah tersebut, disebabkan karena kandung kemih yang terdesak oleh pembesaran rahim yang berisi janin
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post
 
banner

Delivered by FeedBurner